Prinsip Membuat Rumah Kayu

Prinsip-prinsip dasar membuat rumah kayu sangat perlu diketahui agar dapat menghasilkan desain bangunan yang kokoh, nyaman, tahan lama, indah, dan tentu saja dengan biaya ekonomis. Mengingat saat ini rumah kayu bisa menjadi sebuah properti dengan nilai investasi yang tinggi mengingat harga kayu yang berkualitas menjadi sangat langka dan mahal.

Jika dahulu rumah kayu menjadi cerminan dari kondisi ekonomi seseorang yang dianggap rendah karena tidak mampu untuk membangun rumah beton yang membutuhkan biaya besar, namun saat ini anggapan itu bisa terbalik, mulai terkikis karena naiknya harga material kayu di pasar. Tidak semua orang mampu membuat rumah kayu yang indah dan layak huni apalagi memiliki unsur etnis yang alami.

Prinsip Dasar Membuat Rumah Kayu

Jika ingin membuat rumah dari material kayu, terlebih dahulu perlu untuk mempertimbangkan kelebihan dan kekurangan rumah kayu seperti kelangkaan kayu berkualitas, arsitektur bangunan dan kerumitannya.

Beberapa prinsip dasar membangun rumah kayu baik itu ukuran besar maupun minimalis agar terlihat sempurna, kokoh, indah, nyaman dan aman untuk sebuah tempat tinggal.

Lokasi Rumah Kayu

Lokasi yang akan dibangun rumah kayu akan mempengaruhi kondisi material utama rumah yaitu kayu. Misalkan sebuah rumah kayu di tepi atau dekat dengan laut. Air laut mengandung zat-zat yang dapat merusak kayu secara perlahan. Atau lokasi berada di daerah yang sering dilanda banjir.

Jika pun memaksa, tentu ada syarat-syarat lain yang harus terpenuhi. Sebaiknya rumah kayu yang akan dibangun harus bebas dari unsur-unsur yang dapat merusak bahan kayu agar rumah kayu dapat lebih awet dan tahan lama.

Pemilihan Jenis Kayu Rumah

Pemilihan jenis kayu dapat menentukan keindahan dan kekuatan bangunan kayu rumah. Jenis dan kualitas kayu rumah akan mempengaruhi arsitektur bangunan kayu rumah itu. Selain itu, jenis kayu disesuaikan dengan fungsi dari rumah kayu tersebut.

Misalkan, penggunaan jenis kayu jati berkualitas sebagai struktur kolom utama agar bangunan rumah lebih kuat. Untuk dinding bisa memilih jenis kayu bertekstur lembut dan menarik agar rumah terlihat indah.

Pengawetan Rumah Kayu

Sebuah rumah, tentunya akan ditempati dalam waktu yang cukup lama, untuk itu material rumah sebaiknya berkualitas dan dipersiapkan dengan benar agar rumah dapat bertahan lama. Mengingat kayu termasuk bahan yang mudah rusak atau keropos maka sebelum membangun rumah kayu, material utama perlu proses pengawetan.

Ada beberapa cara melakukan proses pengawetan kayu seperti pengovenan, pencelupan, pengecatan agar kayu tidak mudah lapuk atau melindungi dari serangan serangga atau rayap.

Tahapan Pembuatan Rumah Kayu

Secara umum tahapan membangun sebuah rumah kayu dilakukan dengan langkah-langkah seperti membuat rumah lainnya. Namun, cara membuat rumah kayu minimalis agar menghasilkan bangunan yang kokoh, nyaman, indah, serta biaya ekonomisperlu memperhatikan material utamanya yaitu kayu.

Berikut beberapa tahapan pembuatan rumah kayu.

  • Data lahan dan daftar rencana pembuatan rumah kayu.
  • Rancangan desain, sketsa atau gambar rumah kayu.
  • Perhitungan struktur kayu yang akan digunakan untuk keperluan bagian-bagian struktural rumah seperti atap, kolom, balok.
  • Membuat Rencana Anggaran Bangunan (RAB).
  • Pengadaan bahan bangunan rumah kayu secara keseluruhan.
  • Proses pembangunan rumah kayu sesuai gambar desain dengan sistem kerja terbaik.
  • Pemeliharaan dan perawatan rumah kayu dari unsur-unsur yang dapat merusak kayu.

Bagaimana, tertarik atau berminat membuat sebuah rumah kayu yang memiliki arsitektur seni bangunan yang bernilai tinggi?

 

Membuat Rumah Kayu – Lentera Rumah

Artikel Terkait

Tentang Penulis: Lentera Rumah

Blogger yang suka menulis dan berbagi tentang properti dan lingkungannya

3 Comments

  1. makasih info nya gan,,masukan untuk saya selaku pengusaha rumah kayu.saat ini rumah kayu memang lagi trend di pasaran indonesia.
    hayoo bangun rumah kayu impian anda bersama rumahkayuori.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *