Anda tidak harus menjadi seorang arsitek untuk membuat denah rumah bahkan hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja untuk menyelesaikannya. Tidak perlu menggunakan alat ukur atau menggunakan software grafis seperti AutoCad atau SketchUp untuk membuat rancangan denah rumah, cukup memakai iPhone Anda.
Aplikasi RoomScan untuk Membuat Denah Rumah
Aplikasi RoomScan yang sementara ini berjalan di iPhone membantu Anda membuat sebuah denah rumah dalam beberapa menit hanya dengan menempelkan handphone ke setiap dinding ruang dan aplikasi ini akan segera menggambar denah rumah secara otomatis.
RoomScan memanfaatkan internal sensor di iPhone untuk menemukan rangkaian permukaan lantai datar vertikal sebagai penentu ukuran jarak untuk menciptakan denah bangunan yang akurat.
Keakuratan RoomScan diklaim memiliki pengukuran dengan ketelitian mendekati 10 cm atau 6 inci. Akan lebih akurat jika mengkombinasikan dengan menggunakan pengukur laser.
Hasil rancangan denah rumah atau bangunan dari aplikasi RoomScan ini dapat dieksport menjadi format file DFX yang nantinya bisa dibuka dan disempurnakan lebih lanjut menggunakan software AutoCAD atau SketchUp di komputer.
Aplikasi Membuat Denah Rumah Dalam Hitungan Menit dapat diunduh gratis di itunes store atau membeli versi berbayar jika menginginkan menu aplikasi secara lengkap.
Teknologi dalam aplikasi ini sudah memiliki hak paten.
Bahasa yang didukung: Inggris, Perancis, Jerman, Italia, Jepang, Portugis, Rusia, Cina Sederhana, Spanyol. Produksi
Anda dapat melihat video demo lainnya di http://locometric.com/demo/
Membuat Denah Rumah Dalam Hitungan Menit – Lentera Rumah