Toyota All New Fortuner pertama kali diluncurkan di Thailand, pada tanggal 16 Juli 2015, dengan desain yang modern dan jauh berbeda dari Toyota Fortuner yang lama. Hal ini membuat penggemar mobil SUV di Indonesia bertanya-tanya tentang kapan varian baru tersebut akan diluncurkan di Indonesia.
Toyota All New Fortuner baru diluncurkan di Indonesia secara resmi pada tanggal 22 Januari 2016 lalu, pada pukul 16.00 WIB. Toyota All New Fortuner ini diperkirakan akan bersaing ketat dengan mobil kategori medium SUV, seperti Mitsubishi All New Pajero Sport. Seperti yang kita ketahui, kedua SUV ini juga memiliki desain yang sama-sama gagah.
Toyota All New Fortuner hadir dalam 6 pilihan warna terbaru, yaitu Attitude Black, Dark Gray Mica Metallic, Silver Metallic, Avant Garde Brown Metallic, Phantom Brown Metallic, dan Super White. Banyaknya pilihan warna ini bertujuan untuk memperbanyak pilihan dan tentunya ini berdasarkan keinginan pelanggan.
Daftar Harga Toyota All New Fortuner
- New Fortuner 4×2 2.4 VRZ A/T DSL TRD yang dibanderol dengan harga Rp 537 juta, dengan DP mulai dari Rp 174,125,000, dan angsuran sebesar Rp 11,090,000 /bln, untuk tenor hingga 48 bulan.
- New Fortuner 4×2 2×7 SRZ A/T BSN TRD yang dibanderol dengan harga Rp 563 juta, dengan DP mulai dari Rp 182,275,000, dan angsuran sebesar Rp Rp 11,620,000 /bln, untuk tenor hingga 48 bulan.
- New Fortuner 4×2 2.4 VRZ A/T DSL LUX TRD yang dibanderol dengan harga Rp 541 juta, dengan DP mulai dari Rp 175,285,000, dan angsuran sebesar Rp 11,170,000 /bln, untuk tenor hingga 48 bulan.
- New Fortuner 4×2 2.7 SRZ A/T BSN LUX TRD yang dibanderol dengan harga Rp 566 juta, dengan DP mulai dari Rp 183,425,000, dan angsuran sebesar Rp 11,690,000 /bln, untuk tenor hingga 48 bulan.
Fitur Kenyamanan Toyota All New Fortuner
Dilihat dari sisi kenyamanan, kursi pengemudi Toyota All New Fortuner didesain mengikuti bentuk dan lekukan kaki pengemudi,dan untuk menambah ruang untuk kepala, di bagian atas kabin pada kursi baris kedua dibuatkan cekungan. Tambahan ruang kepala ini sangat terasa manfaatnya untuk penumpang dengan tinggi badan 180 cm lebih.
Lalu, untuk kursi baris ketiga dapat dilipat jika Anda ingin menambah ruang bagasi. Cara pelipatan kursi adalah dengan dilipat ke arah samping dan kursi digantung atau bersandar pada dinding dalam samping mobil. Fitur yang penting lainnya untuk kenyamanan adalah AC.
Toyota All New Fortuner sudah dilengkapi dengan fitur AC otomatis dengan kontrol digital. Penumpang yang duduk di belakang, yaitu baris kedua juga dapat mengatur suhu AC, sehingga suhu AC mobil dapat diatur sendiri tanpa meminta pengemudi untuk melakukannya. Dari segi hiburan juga cukup menarik
Pada dashboard Toyota All New Fortuner dilengkapi dengan entertainment head unit yang menggunakan layar touch screen berukuran 8 inci, yang menyediakan fitur Mirror Cast, Air Gesture, dan Navigasi. Layar dengan ukuran tersebut tentu cukup lebar dan akan sangat nyaman ketika digunakan.
Mobil Toyota All New Fortuner tipe SRZ dan VRZ memiliki layar monitor tambahan yang terdapat pada plafon mobil yang disediakan untuk penumpang di baris kedua. Lalu, di bagian tengah atau belakang konsul box, terdapat socket untuk mengisi daya smartphone Anda dengan daya 12 volt, yang juga dilengkapi dengan tempat untuk meletakkan smartphone.
Fitur Keamanan dan Keselamatan Toyota All New Fortuner
Berikut ini adalah beberapa fitur pendukung keamanan dan keselamatan penumpang yang tersedia di Toyota All New Fortuner.
- Fitur Vehicle Stability Control (VSC), yang akan membantu pengemudi dalam menjaga kestabilan mobil saat berkendara.
- Fitur Hill Assist Control (HAC), yang berfungsi untuk menahan laju mundur mobil di posisi jalan tanjakan.
- Fitur peringatan lampu hazard, yang akan menyala otomatis ketika pengemudi melakukan pengereman secara mendadak.
- Fitur A-TRC (Active Traction Control), yang berfungsi untuk menyeimbangkan traksi ban mobil.
- Fitur rem ABS (Anti-Lock Braking System) yang berfungsi untuk mengetahui cara kerja rem ABS mobil.
Dengan semua fitur yang ditawarkan dan pilihan warna yang beragam, Toyota All New Fortuner sudah siap bersaing di kelas medium SUV. Jika tertarik dengan varian baru ini, maka maka langsung saja kunjungi dealer resmi Auto2000 terdekat atau kunjungi auto2000.co.id.
Harga dan Fitur Kenyamanan All New Fortuner